Postingan Populer

RPP bermain dengan benda disekitar (MIN/SD) EDISI REVISI



KURIKULUM REVISI 2016
PERANGKAT PEMBELAJARAN
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN  (RPP)

Tema 1 : Bermain dengan Benda-Benda di Sekitarnya



Nama Madrasah                :   MIN 48 Pidie

Kelas / Semester               :   V (lima)/ 1

Nama Guru                       :   MARYAM  Sp.d

NIP / NIK                          : 196412312014122013




RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan Pendidikan           :     MIN 48 Pidie
Kelas / Semester              :     V(lima) / 1
Tema 1                             :     Benda-Benda di Lingkungan Sekitar
Pembelajaran Ke              :     1
Alokasi Waktu                 :    

           
         KOMPETENSI INTI (KI)

KI 2  :  Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman dan guru.
KI 3  :  Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat, membaca] dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, sekolah.
KI 4  :  Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis dan sistematis, dalam karya yang estetis dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

   KOMPETENSI  DASAR  (KD) :
  3.1       Memahami aktivitas dan perubahan kehidupan manusia dalam ruang, konektivitas antarruang dan waktu serta keberlanjutannnya dalam kehidupan sosial, ekonomi, pendidikan dan budaya dalam lingkup nasionalI
3.4       Mengidentifikasi perubahan yang terjadi di alam, hubungannya dengan penggunaan sumber daya alam, dan pengaruh kegiatan manusia terhadap keseimbangan lingkungan sekitar
4.1       Menyajikan hasil pengamatan mengenai aktivitas dan perubahan kehidupan manusia dalam ruang, konektivitas antarruang dan waktu serta dan keberlanjutannya dalam kehidupan sosial, ekonomi, pendidikan dan budaya dalam lingkup nasional dari sumber-sumber yang tersedia
  4.7     Menyajikan hasil laporan tentang permasalahan akibat terganggunya keseimbangan alam akibat ulah manusia, serta memprediksi apa yang akan terjadi jika permasalahan tersebut tidak diatasi

INDIKATOR;
¡  Mengenal aktivitas kehidupan manusia dan perubahannya dalam ruang di bidang sosial, ekonomi, pendidikan, dan bu­daya dalam lingkup nasional
¡  Menyusun laporan secara ter­tulis dalam bentuk tabel hasil identifikasi tentang aktivitas dan perubahan kehidupan manusia.
¡  Menyusun laporan secara tertulis tentang mengenai aktivitas dan perubahan kehidupan manusia dalam ruang, konektivitas antar-ruang dan waktu serta dan keberlanjutannya dalam kehidupan sosial, ekonomi, pendidikan dan budaya dalam lingkup nasional
¡  Mengidentifikasi perubahan wujud benda yang dapat kembali ke wujud semula
¡  Menyajikan hasil laporan pengamatan perubahan wujud benda

         TUJUAN PEMBELAJARAN ;
¡  Dengan membaca teks tentang perubahan wujud benda, siswa dapat menemukan contoh–contoh perubahan wujud benda yang terdapat pada bacaan dengan cermat dan teliti.
¡  Dengan membaca teks tentang perubahan wujud benda, siswa menuliskan kosakata baku dan tidak baku beserta artinya dengan tepat dengan cermat dan teliti.
¡  Dengan memperhatikan teks bacaan siswa memahami proses perubahan wujud suatu benda dengan pemikiran yang logis dan penuh rasa ingin tahu.
¡  Dengan proses pengamatan secara seksama, siswa dapat mengetahui dan menjelaskan perubahan wujud benda, membedakan proses pemanasan, pendinginan dan penguapan secara logis dan tepat.
¡  Dengan proses pengamatan secara teliti siswa dapat menganalisis proses perubahan wujud serta menganalisa benda dan perubahannya secara mandiri.
¡  Dengan membaca bacaan tentang perubahan wujud benda, siswa dapat menjelaskan pengaruh aktivitas kehidupan manusia terhadap alam secara logis dan tepat.

         MATERI PEMBELAJARAN ;
¡  Membuat kerajinan ronce dengan mengikuti prosedur yang benar.
¡  Melakukan percobaan dan pengamatan tentang perubahan bentuk benda setelah mengalami pendinginan dan pembakaran
¡  Mengamati dan memprediksi peristiwa yang akan terjadi pada lilin yang dibakar
¡  Menjelaskan kerusakan dan perubahan alam karena perilaku manusia berdasarkan bacaan

         PENDEKATAN & METODE PEMBELAJARAN ;
¡  Pendekatan        : Saintifik
¡  Metode               :  Permainan/simulasi, diskusi, tanya jawab, penugasan dan ceramah

         KEGIATAN  PEMBELAJARAN ;

Kegiatan
Deskripsi Kegiatan
Alokasi Waktu
Pendahuluan
§  Guru memberikan salam dan mengajak semua siswa berdo’a menurut agama dan keyakinan masing-masing.
§  Guru mengecek kesiapan diri dengan mengisi lembar kehadiran dan memeriksa kerapihan pakaian, posisi dan tempat duduk disesuaikan dengan kegiatan pembelajaran.
§  Menginformasikan tema yang akan dibelajarkan yaitu tentang ” Wujud Benda dan Cirinya”.
§  Guru menyampaikan tahapan kegiatan yang meliputi kegiatan mengamati, menanya, mengeksplorasi, mengomunikasikan dan menyimpulkan.
15 menit
Inti
§  Siswa membaca bacaan berjudul Wujud Benda dan Cirinya, Kenapa Bisa Begitu?
§  Guru memberikan waktu selama 5 menit dan siswa diminta membaca dalam hati.
§  Guru menunjuk satu siswa untuk membacakan bacaan tersebut dan meminta siswa lain menyimak.
§  Selesai membaca, siswa menuliskan pada tabel contoh kosakata baku dan kosakata tidak baku yang terdapat pada bacaan.
§  Setelah membaca dan memahami kosakata-kosakata baku dan tidak baku, siswa menuliskan informasi-informasi yang terdapat pada bacaan di atas berkaitan dengan perubahan wujud benda.
          menit
Penutup
§  Bersama-sama siswa membuat kesimpulan / rangkuman hasil belajar selama sehari
§  Bertanya jawab tentang materi yang telah dipelajari (untuk mengetahui hasil ketercapaian materi)
§  Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk menyampaikan pendapatnya tentang pembelajaran yang telah diikuti.
§  Melakukan penilaian hasil belajar
§  Mengajak semua siswa berdo’a menurut agama dan keyakinan masing-masing (untuk mengakhiri kegiatan pembelajaran)
15 menit

         SUMBER DAN  MEDIA PEMBELAJARAN;
¡  Buku Siswa Tema : Benda-Benda di Lingkungan Sekitar Kelas V (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2014).
¡  Buku, teks bacaan perubahan wujud benda, dan gambar tentang perilaku yang tidak selaras dengan lingkungan

         PENILAIAN HASIL PEMBELAJARAN
 
 Rubrik Tugas Pengamatan Perubahan Wujud Benda
Kompetensi yang dinilai:
¡  Pengetahuan tentang perubahan wujud benda
¡  Keterampilan siswa dalam mengamati
¡  Kecermatan, ketelitian, dan kemandirian dalam mengerjakan tugas


Aspek
Baik Sekali
Baik
Cukup
perlu Bimbingan


4
3
2
1


pengetahuan
Siswa menun­jukkan pemaha­man materi yang sangat baik dalam tahapan pen­gamatan
Siswa menunjuk­kan pemahaman materi yang baik dalam tahapan pengamatan
Siswa menunjukkan pemahaman materi dengan cukup baik dalam tahapan pen­gamatan
Siswa masih perlu menunjuk-kan pemaha-man materi dalam tahapan mpengamatan mereka


Siswa mampu bekerja secara sistematis dan mencatat hasil pengamatan den­gan sangat baik, rinci, dan jelas
siswa mampu bekerja secara sistematis dan mencatat hasil pengamatan den­gan rinci dan jelas
Siswa perlu bekerja secara lebih siste­matis dan menamba-hkan beberapa perbaikan agar dapat mencatat hasil pengama-tan dengan rinci dan jelas
Siswa sangat perlu bimbingan untuk bekerja secara lebih sistematis dan mencatat hasil pen­gamatan agar lebih rinci dan jelas


Pengamatan
Siswa dapat men­ganalisa proses peruba-han wujud benda dengan sangat cermat dan tepat
siswa dapat men­ganalisa proses perubahan wujud benda dengan baik
Siswa masih perlu belajar untuk men­ganalisa proses perubahan wujud benda dengan baik
Siswa belum mam­pu menganalisa proses perubahan wujud benda den­gan baik


Kemandirian, & Manajemen Waktu (attitude)
siswa sangat mandiri menger­jakan tugas, dan mampu menyele­saikan sebelum waktu yang diten­tukan
siswa bersikap mandiri menger­jakan tugas, ,dan selesai tepat waktu
siswa masih perlu diingatkan ses­ekali untuk bekerja secara mandiri dan menyelesaikan tu­gas tepat waktu
siswa masih perlu dibimbing dalam bekerja mandiri dan agar menyelesaikan tugas tepat pada waktunya

REKAPITULASI  PENILAIAN SISWA TEMA  1 SUBTEMA 1

Nama Siswa         :  
Kelas                   :   V
Tema                   :   1
Sub Tema            :   1





Sikap
Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang dianutnya
Diisi oleh  guru dalam kalimat positif tentang apa yang  menonjol dan apa yang  perlu usaha-usaha pengembangan untuk mencapai kompetensi yang  ditetapkan pada kelas yang  diikutinya

Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, percaya diri, dan cinta tanah air
Diisi oleh  guru dalam kalimat positif tentang apa yang  menonjol dan apa yang  perlu usaha-usaha pengembangan untuk mencapai kompetensi yang  ditetapkan pada kelas yang  diikutinya

Pengetahuan
Mengingat dan memahami pengetahuan faktual dan konseptual berdasarkan rasa ingin tahu  tentang:
-  dirinya,
- makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya benda-benda lain di sekitarnya
Kompetensi
1
2
3
4

3.1     Memahami aktivitas dan perubahan kehidupan manusia dalam ruang, konektivitas antar ruang dan waktu serta dan keberlanjutannnya dalam kehidupan sosial, ekonomi, pen- didikan dan budaya dalam lingkup nasional





Keterampilan
Menyajikan kemam- puan  mengamati, menanya, dan men- coba  dalam:
-         bahasa yang jelas,  logis  dan sistematis
-  karya yang estetis
- gerakan anak sehat
- tindakan anak beriman dan berakhlak mulia
4.1 Menyajikan hasil pengamatan mengenai aktivitas dan perubahan kehidupan manusia dalam ruang, konektivitas antar ruang dan waktu serta dan keberlanjutannya dalam kehidupan sosial, ekonomi, pendidikan dan budaya dalam lingkup nasional dari  sumber-sumber yang  tersedia







Jurnal penilaian siswa per subtema ini bisa digunakan sebagai data untuk pengisian rapot akademik siswa per semester. Dari data  pencapaian siswa per subtema ini, guru dapat melihat dan  mengukur pencapaian kompetensi siswa dan  memberikan umpan balik yang  konstruktif berdasarkan data  penilaian autentik yang  dimilikinya















Mengetahui,
Kepala Madrasah MIN 48 Pidie


( M. Nasir, S.Ag)
NIP. 19710413 199803 1 014

Tiro, 20 Juli 2017
Guru Mata Pelajaran


( Maryam, S.Pd )
NIP 19641231 201412 2 013

0 Response to "RPP bermain dengan benda disekitar (MIN/SD) EDISI REVISI"

Posting Komentar